get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjarnegara Kembali Raih Penghargaan UHC Award

Sukseskan Porprov Jateng, KONI-Kejati Jalin Kerjasama

Rabu, 05 Juli 2023 | 18:52 WIB
header img
Wagub Jateng saat membuta Chief de Mission Meeting Porprov Jateng XVI di Hotel UTC Semarang, Rabu (5/7/2023).

SEMARANG,iNewsBanjarnegara.id-Demi suksesi pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Jateng tahun 2023, KONI Jateng menjalin kerjasama dengan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng terkait integritas dan sportifitas pembinaan olahraga di Jawa Tengah.

Kegiatan tersebut dilakukan dalam acara Chief de Mission Meeting Porprov Jateng XVI di Hotel UTC Semarang, Rabu (5/7/2023).

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin meminta para atlet yang akan berlaga di Porprov XVI Jateng ini dapat menjunjung tinggi integritas dan kejujuran, sehingga melalui ajang ini dapat melahirkan atlet yang benar-benar berkualitas.

"Perjanjian kerjasama antara KONI Jateng dengan Kejaksaan Tinggi ini untuk meningkatkan kualitas kompetisi multi event olahraga yang akan dilakukan di Pati Raya," katanya.

Menurutnya, melalui kerjasama ini, panitia besar maupun KONI Jateng ingin menjadikan pesta olahraga Jawa Tengah ini adalah kompetisi murni dan memberikan semangat pada para atlet yang bertanding serta tidak ada pengaturan permainan.

Sebab, Porprov tidak hanya memberikan ruang bagi atlet untuk berprestasi, tapi juga menjadi wahana untuk mencetak atlet hebat di Jawa Tengah. Para atlet yang meraih gelar juara, berpeluang mendapat tiket masuk untuk mengikuti kompetisi di tingkat nasional maupun internasional. 

"Dan karena ini adalah pintu masuk untuk menunjukkan bahwa Jateng juga mampu menyajikan memberikan kontribusi terhadap olahraga nasional. Dengan adanya Porprov ini juga nantinya akan kita delegasikan untuk menjadi perwakilan-perwakilan, ketika ada event-event nasional. Bahkan ketika meminta untuk dikirim ke internasional, kami siap," katanya.

Porprov XVI tahun 2023 yang dilaksanakan di Pati Raya ini mengusung tema 'Satukan Langkah Menuju Jateng Berprestasi' ini harus bisa membuat masyarakat perhatian terhadap pentingnya olahraga. Apalagi, olahraga mampu menciptakan pembangunan karakter, sehingga dapat dijadikan media untuk membangun kepercayaan diri, mengaktualisasi identitas bangsa, serta menjadi sarana memupuk kebanggaan nasional. 

Selain itu, olahraga juga berdampak bagi kehidupan ekonomi masyarakat. Wagub mencontohkan, pada penyelenggaraan Asean Paragames beberapa waktu lalu di Surakarta, banyak pihak mendulang rezeki. Seperti hotel, rumah makan dan UMKM.

Editor : Adel

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut