get app
inews
Aa Read Next : KPU Kabupaten Banjarnegara Butuhkan 11.725 Orang KPPS untuk Pilkada Serentak 2024

Pejabat Banjarnegara Teken Komitmen Bersama untuk Smart City

Selasa, 03 Oktober 2023 | 18:41 WIB
header img
Sekda Banjarnegara saat melakukan tanda tangan impelmentasi Banjarnegara smart city

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Upaya peningkatan pelayanan publik terus dilakukan oleh Kabupaten Banjarnegara, untuk itu sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Banjarnegara bersama dunia usaha melakukan penandatanganan komitmen bersama untuk Banjarnegara Smart City.

Penandatanganan implementasi smart city ini dilakukan oleh Pj Bupati Banjarnegara, sekretaris daerah, kepala OPD, akademisi, hingga para pelaku dunia usaha yang ada di Banjarnegara.

Dalam sambutannya, PJ Bupati Banjarnegara, Tri Harso Widirahmanto mengatakan, penandatanganan ini merupakan satu komitmen bersama dalam program Smart City sebagai satu sarana memudahkan pelayanan publik di Banjarnegara.

Program smart city ini dapat menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang ada di kabupaten Banjarnegara dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, sehingga dampak positifnya dapat dirasakan semua pihak, baik pemerintah, dunia usaha maupun masyarakat.

"Mari kita berupaya untuk mewujudkan setiap tahapan yang telah direncanakan, dengan pemanfaatan teknologi dan memaksimalkan potensi daerah. Kami menghimbau kepada seluruh OPD, akademisi, dan dunia usaha, untuk bersungguh-sungguh saling bersinergi mewujudkan progam yang telah disusun sehingga dapat memberikan layanan yang berkualitas bagi masyarakat," katanya.

Sekretaris Dinas Kominfo Kabupaten Banjarnegara, Setya Adi Prabayuwana, mengatakan, sebelum dilakukan penandatanganan ini, telah dilakukan serangkaian bimbingan teknis penyusunan masterplan terkait smart city Banjarnegara sejak 3 Juli lalu yang didampingi oleh tim yang sudah ditunjuk oleh Kementerian Kominfo.

"Dokumen masterplan ini merupakan dokumen perencanaan pembangunan dan pengembangan smart city yang disususun untuk jangka waktu 10 tahun, dituangkan dalam bentuk inisiatif-inisiatif program beserta road map dalam 6 dimensi yang meliputi smart governance, smart economy, smart living, smart environment, smart society, dan smart branding," katanya.

Pada masing-masing dimensi telah dipilih satu program unggulan (Quick Win) yang merupakan langkah inisiatif yang dicapai dalam waktu satu tahun yang didalanya terdapat 'Banter' (Banjarnegara Pelayanan Terpadu) dengan Mall pelayanan terpadu digital dengan branding 'Tikeke Nyong' yang tertuang dalam e tiketing pariwisata Banjarnegara.

Tidak hanya itu, pada sisi smart ecomony juga mucnul inovasi 'Melati Harum Buat Gizka dan Rangga' (Pemanfaatan Lahan Tidur dan Halaman Rumah buat Gizi Keluarga dan Peningkatan Pendapatan Keluarga) serta Integrated Farming (sistem pertanian yang mengintegrasikan kegiatan sub sektor pertanian, tanaman, ternak, ikan untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas.

Untuk Smart Living ada  'Liontin Milan' yaitu Pelayanan Kesehatan bagi Calon Pengantin, Ibu Hamil, Ibu Bersalin, Bayi dan Balita Bebas Stunting Berbasis Kewilayahan.

Editor : Adel

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut