get app
inews
Aa Read Next : Inspeksi ke Rutan Banjarnegara, Kadivmin Jateng Pastikan Renovasi Aula dan BLK

Pilkada Banjarnegara 2024: BUMI Nomor Urut 1 sedangkan ASWAJA Nomor Urut 2

Senin, 23 September 2024 | 20:20 WIB
header img
Masing-masing paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara menunjukkan nomor urut usai melakukan undian nomor urut, Senin (23/9/2024)

BANJARNEGARA,banjarnegara.inews.id - Komisi pemilihan umum atau KPU Kabupaten Banjarnegara tetapkan hasil pengundian nomor urut paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara tahun 2024.  Paslon dr Bugar Wijiseno - Fahmi Umar Irawan mendapatkan nomor urut 1 dan paslon dr Amalia Desiana - KH Wakhid Jumali nomor urut 2. Pengundian ini dilakukan dalam rapat pleno terbuka yang digelar oleh KPU Banjarnegara di Surya Yudha Sport Center, Senin (23/9/2024).

Penetapan nomor urut paslon tersebut dituangkan dalam berita acara KPU Banjarnegara Nomor: 293/PL.02.3-BA/3304/2024. Acara penetapan dihadiri oleh kedua pasangan calon, serta perwakilan partai pengusung beserta para pendukung.

Ketua KPU Banjarnegara, M Syarif SW, menyampaikan bahwa setelah pengundian nomor urut, tahapan selanjutnya adalah masa kampanye yang akan dimulai pada 25 September hingga 23 November 2024. “Setelah pengundian ini, pasangan calon akan memasuki masa kampanye. Metode kampanye yang diperbolehkan mencakup pertemuan tertutup, tatap muka, media sosial, hingga kampanye terbuka,” katanya Syarif.

Menurut Syarif, setiap pasangan calon hanya diperbolehkan menggelar satu kali rapat umum terbuka. Sementara untuk kampanye lainnya, dapat dilakukan dengan berbagai cara, sesuai ketentuan yang berlaku.

Seperti diketahui bersama, paslon dr Bugar Wijinseno - Fahmi Umar Irawan yang mendapatkan nomor urut 1 diusung oleh PDI Perjuangan, Partai Golkar, PPP, Hanura, Ummat, PBB, Perindo, dan Partai Gelora. Sedangkan pasangan dr Amalia Desiana - KH Wakhid Jumali dengan nomor urut 2 diusung oleh Partai Demokrat, PKB, PKS, PAN, Gerindra, NasDem, dan PSI.

Dengan nomor urut telah ditetapkan, masyarakat Banjarnegara kini bersiap menyambut masa kampanye, di mana kedua pasangan calon akan berupaya meraih simpati dan dukungan dari pemilih dalam kontestasi politik Pilkada 2024.

Editor : Adel

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut