BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Sebagai bagian dari monitoring menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan ke 60, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kumham Jateng Tejo Harwanto melakukan kunjungan ke Rutan Banjarnegara. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari safari ramadan KakawilKumham Jateng pada ramadan tahun ini.
Kunjungan Kakanwil Kumham Jateng ini juga untuk melihat langsung kegiatan dan beberapa aspek yang ada di Rutan Banjarnegara, termasuk dari kebersihan dan kerapihan serta memberikan arahan pada jajaran pejabat dan staff di Rutan kelas II B Banjarnegara.
Kepala Rutan Banjarnegara Bima Ganesha Widyadarma, kehadiran Kakanwil Kumham Jateng ini tentu memberikan semangat dan motovasi bagi seluruh jajaran staff dan pejabat di Rutan Banjarnegara, sehingga pejabat dan pegawai di Rutan Banjarnegara mampu menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan fungsinya.
"Ini menjadi kegiatan rutin dari Kakanwil yang turun dan melihat langsung dan memonitoring UPT dari Kanwil Kumham Jateng, termasuk Rutan di Banjarnegara ini," katanya.
Sementara itu Kakanwil Kumham Jateng Tejo Harwanto memberikan apresiasi pada Rutan Banjarnegara yang mampu menjaga kebersihan lingkungan, termasuk mampu meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga binaan, serta deteksi dini dan mitigasi risiko dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Peningkatan layanan ini menjadi bagian penting bagi Rutan Banjarnegara yang terus memicu dan membangun Zona Integritas di Rutan Banjarnegara, sehingga Rutan Banjarnegara mampu meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
"Dari kegiatan ini kita bisa melihat langsung sejauh mana kepatuhan UPT terhadap pemberian kebebasan melaksanakan ibadah bagi WBP, kami harap seluruh UPT dapat memberikan kebebasan seluas-luasnya bagi warga binaan untuk beribadah, khususnya selama bulan ramadan ini," katanya.
Dikatakanya, selama ramadan ini, kegiatan kerohanian bagi warga binaan harus ditingkatkan, dan di Rutan Banjarnegara ini juga dilakukan bimbingan kerohanian, termasuk adanya pesantren ramadan bagi warga binaan.
"Di sini saya bisa melihat langsung warga binaan melaksanakan kegiatan tadarus setelah salat tarawih, pastinya akan berdampak positif dalam pembentukan kepribadian yang lebih baik," katanya.
Editor : Adel