BANJARNEGARA,banjarnegara.inews.id - Dua bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Banjarnegara tahun 2024, yakni dr Amalia Desiana - H Wakhid Jumali LC serta dr H Bugar Wijiseno MARS. FISQua - Fahmi Umar Irawan telah menyelesaikan pemeriksaan kesehatan di RSUD Prof. Dr Margono Sukarjo.
Serah terima kedua bakal pasangan calon tersebut dilakukan oleh Ketua Tim Pemeriksa Kesehatan, drg Lucas Pedro Bernado T kepada Ketua KPU Kabupaten Banjarnegara, M Syarif SW, di RSUD Prof. Dr Margono Sukarjo, Minggu, 1 September 2024, disaksikan oleh anggota Bawaslu Banjarnegara.
"Dengan ini secara resmi kami serahkan kembali dua bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Banjarnegara, setelah menyelesaikan seluruh rangkaian pemeriksaan kesehatan, " kata drg Lucas.
Ketua KPU Kabupaten Banjarnegara, M Syarif SW, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada RSUD Prof Dr. Margono Sukarjo yang telah memberikan layanan pemeriksaan kesehatan sejak 30 Agustus sampai dengan 1 September 2024.
KPU Kabupaten Banjarnegara masih menunggu hasil pemeriksaan kesehatan para bakal pasangan calon setelah mereka selesai mengikuti seluruh rangkaian pemeriksaan kesehatan.
Editor : Adel