Masuk Terminal Banjarnegara, Sejumlah Bus Jalani Pemeriksaan

Syarif TM
Satlantas Polres Banjarnegara saat melakukan pemeriksaan kendaraan di terminal induk Banjarnegara.

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Jajaran Satlantas Polres Banjarnegara melakukan pengecekan kondisi laik jalan bagi bus angkutan umum yang masuk terminal Banjarnegara. Pemeriksaan dilakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan serta keselamatan bagi penumpang, khususnya pada arus mudik dan arus balik lebaran 2024.

Pemeriksaan kondisi bus dilakukan oleh tim gabungan dari Satlantas Polres Banjarnegara, Dishub, serat petugas terminal dan anggota TNI Kodim 0704 Banjarnegara. Tidak hanya surat kendaraan, tetapi juga kondisi kendaraan harus laik jalan.

Kasatlantas Polres Banjarnegara Iptu Bimo Seno mengatakan, pengecekan dilakukan secara menyeluruh mulai dari surat kendaraan, kaca kendaraan, lampu, rem, sean, kemudi, klakson, hingga roda, bahkan pemecah kaca dalam bus juga menjadi perhatian petugas saat melakukan pemeriksaan, hal ini diakukan demi memberikan pemudik yang menggunakan bus pada mudik lebaran 2024. 

"Kita lakukan pengecekan semua, termasuk martel pemukul kaca jika terjadi kondisi darurat. Hasilnya semua masih laik jalan, hanya saja tadi ada satu kendaraan kita minta melepas stiker yang menutup lampu sean, sehingga menjadi tidak standart, setelah dilepas, lampu sudah kembali standart," kata Kasatlantas Iptu Bimo Seno, Kamis (4/4/2024).

Selain itu, dia juga mengimbau agar para pengemudi agar memerhatikan keselamatan penumpang, termasuk dengan tidak melajukan kendaraan dengan kecepatan tinggi. 

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network