get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketua DPC PDI Perjuangan Banjarnegara : Pelanggar Netralitas Terancam Pidana dan Denda

Cegah Stunting, PDIP Banjarnegara Bagikan Ratusan Paket MPASI

Rabu, 28 Desember 2022 | 11:53 WIB
header img
Ketua DPC PDI P Banjarnegara membagikan MP-ASI kepada 150 ibu hamil dan balita di Wanayasa, Banjarnegara. Foto: Dok iNewsBanjarnegara.id

BANJARNEGARA, iNewsBanjarnegara.id - Sebagai upaya untuk menekan angka stunting, DPC PDI P Banjarnegara menggelar kegiatan sosialisasi sekaligus pembagian ratusan paket makanan pendamping ASI (MPASI) kepada ibu hamil dan balita di Desa Wanayasa, Rabu (28/12/2022).

Dalam sambutannya, Ketua DPC PDIP Banjarnegara H. Nuryanto mengatakan, saat ini angka stunting di Kabupaten Banjarnegara cukup tinggi. Salah satu penyebabnya kebutuan nutrisi untuk ibu hamil dan balita tidak terpenuhi dengan baik.

Karena itu, PDIP Banjarnegara menggelar kegiatan sosialisasi pencegahan stunting serta pembagian MPASI, dengan harapan dapat membantu menekan angka kasus stunting yang ada di Kabupaten Banjarnegara.

Kegiatan dilaksanakan sebagai wujud nyata kepedulian PDI Perjuangan terhadap persoalan kesehatan.

Pihaknya pun selalu teringat dengan pesan dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, bahwa seluruh kader harus turun serta dekat dengan rakyat dan terus membantu rakyat.

"Maka kami seluruh kader di Banjarnegara secara serentak melakukan gerakan cegah stunting dengan cara membagikan makanan pendamping ASI bagi ibu hamil dan balita," tutur Nuryanto.

Tak hanya itu, Nuryanto selaku Ketua DPC PDIP Banjarnegara pun berterima kasih kepada Puan Maharani.

“Atas nama Ketua DPC PDI P Banjarnegara, saya juga menyampaikan terima kasih atas perhatian Ketua DPR RI Puan Maharani yang telah memberikan bantuan MPASI untuk ibu hamil dan balita,” pungkasnya.

Editor : Adel

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut