Akibat Hipotermia, Pendaki Mapala Unsoed asal Banjarnegara Meninggal di Gunung Slamet

Syarif TM
Proses evakuasi korban yang meninggal dunia akibat hipotermia di Gunung Slamet. iNews.id

TEGAL,iNewsBanjarnegara.id-Seorang mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis jurusan Manajemen Universitas Jenderal Soedirman ( Unsoed) Purwokerto asal Banjarnegara Sadewa Natha Radya meninggal dunia saat melakukan pendakian di Gunung Slamet, Minggu (26/2/2023).

Korban diduga meninggal dunia akibat hipotermia saat melakukan pendakian ke puncak Gunung Slamet. Proses evakuasi jenazah Sadewa Natha Radya (19) berlangsung dramatis. Petugas harus berjibaku di tengah hujan badai. Setelah dilakukan evakuasi jenazah korban sudah dibawa ke RSUD Dokter Soesilo Slawi untuk menjalani visum.  

Kapolsek Bumijawa, AKP Mukmin mengatakan, korban melakukan pendakian Gunung Slamet bersama enam temannya melalui jalur pendakian Permadi Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. 

"Korban ditemukan tewas oleh temannya pada Sabtu siang. Namun evakuasi baru dilakukan pada Minggu pagi karena terkendala badai di puncak Gunung Slamet," katanya.

Menurutnya, dalam melakukan evakuasi, tim SAR kesulitan menandu jenazah korban sehingga membutuhkan waktu enam jam dari puncak menuju pos pendakian Permadi Guci, Kecamatan Bumijawa. Korban sendiri melakukan pendakian bersama rekan-rekannya pada Kamis (23/2/2023) siang melalui jalu Permadi Guci.  

"Sabtu sore pos mendakian mendapatkan informasi satu pendaki tewas di bawah puncak Gunung Slamet. Namun tim SAR baru melakukan evakuasi Minggu pagi," ujarnya.

Editor : Adel

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network