Guru Sejarah Banjarnegara Belajar Cagar Budaya ke Prambanan

Syarif TM
Guru sejarah Banjarnegara saat mengunjungi Candi Prambanan untuk belajar cagar budaya.

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Demi menambah khasanah pengetahuan tentang cagar budaya, sejumlah guru sejarah Kabupaten Banjarnegara yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) dan Asosiasi Guru Sejarah Indonesia (AGSI) Banjarnegara melakukan studi lapangan ke Candi Prambanan

Kunjungan tersebut dilakukan sebagai satu sarana menambah pengetahuan bagi para guru sejarah terkait cagar budaya dan sejarah. Hal ini menjadi penting agar mereka dapat meningkatkan pengetahuan dan menularkan pada para peserta didiknya.

Kepala Unit Candi Prambanan Jusman menyambut baik kedatangan para tenaga pendidik sejarah dari Banjarnegara, dia juga mengajak para tenaga penddiik ini bersama-sama ikut melestarikan dan mengenalkan pada peserta didiknya terkait cagar budaya yang ada.

"Di Banjarnegara sebenarnya banyak terdapat cagar budaya, namun belum banyak yang terdaftar. Cagar budaya harus dilestarikan, dan itu butuh dukungan pemerintah daerah serta keberadaan tim cagar budaya juga harus proaktif bekerja," katanya.

Sementara itu, Ketua MGMP Sejarah Banjarnegara Adi Riski Hidayat berharap kunjungan ini meningkatkan kesadaran guru sejarah untuk memanfaatkan cagar budaya sebagai bahan pembelajaran.

"Kami juga menyadari bahwa di Banjarnegara masih banyak cagar budaya, namun belum banyak dioptimalkan oleh para guru sebagai bahan pembelajaran pada peserta didiknya. Mustinya memang guru sejarah sebagai garda utama dalam pelestarian cagar budaya," ujarnya.

Terpisah di Banjarnegara, Anggota DPRD Banjarnegara Agus Junaidi mengatakan, sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian cagar budaya, dirinya sangat berkomitmen dalam mendukung hal tersebut, termasuk dengan mendorong pembuatan peraturan daerah tentang cagar budaya.

"Sebenarnya ini sudah masuk dalam Prolegda 2023, sayangnya terkena refokusing. Namun kita komitmen untuk terus mengawal dan mewujudkannya Perda ini di tahun 2024," katanya.

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network