Bertemu Gen Z di Banjarnegara, Ganjar Cerita Masa Sulit Saat Muda

Syarif TM
Ganjar Pranowo saat melakukan safari Politik di Ponpes Tanbihul Ghifilin Alif Baa Banjarnegara.

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Calon Presiden Ganjar Pranowo melakukan safari politik dengan bertemu kaum muda atau lebih dikenal dengan Gen Z di Pondok Pesantren Tanbihul Ghofiliin Alif Baa Banjarnegara, Senin (15/1/2024).

Dalam pertemuan tersebut, Calon Presiden nomor urut 3 ini nongkrong bareng dan melakukan diskusi bersama kaum muda yang terdiri dari kalangan pelajar dan mahasiswa yang ada di wilayah Banjarnegara, termasuk para santri dari Pondok Pesantren Tanbihul Ghofiliin.

Saat berbincang bersama kaum muda ini, Ganjar menceritakan tentang masa mudanya yang memiliki keterbatasan ekonomi, namun dirinya memiliki tekad kuat untuk terus berproses menjadi orang sukses. Untuk itu, dia terus melakukan usaha keras dan menikmati prosesnya, sebab tak ada keberhasilan yang didapat secara instan.

"Kita tidak boleh kalah dengan keadaan, karena kondisi itulah saya berpikir harus terus sekolah lebih tinggi, dar situ muncul proses kreatif untuk terus maju dan berkembang," katanya.

Tak hanya itu, dalam dialog bersama Gen Z, Ganjar juga mendapatkan berbagai peratanyaan, mulai dari pendidikan, hingga langkah yang akan dilakukan pada generasi muda jika dirinya terpilih sebagai Presiden RI pada Pemilu 14 Februari mendatang.

Pada kesempatan itu, Ganjar juga menanyakan pada seorang pemuda yang mengenakan kalung besar, termasuk alasan dan pemilihan kalung sebagai bagian dari style nya. "Alasanmu apa pake kalung besar," kata Ganjar yang langsung dijawab alasan menggunakan kalung besar yakni ingin mengangkat derajat keluarga lebih baik lagi, karena hal tersebut adalah satu cita-citanya.

Jawaban tersebut sontak membuat Ganjar memperikan apresiasi, sebab sebuah cita-cita tinggi harus ditanamkan, khususnya pada kaum muda dan masih pelajar. "Untuk mewujudkan hal tersebut, tentu membutuhkan proses dan kreatif, generasi muda juga harus bisa mengakses berbagai kemudahan beasiswa dari pemerintah," katanya.

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network