Beras Murah Bulog di GPM Diserbu Warga

Syarif TM
Puluhan warga saat mengantre di stand bulog dalam Gerakan Pangan Murah di BPP Purwanegara, Senin (26/6/2023). Foto. dok iNewsBanjarnegara.

BANJARNEARA,iNewsBanjarnegara.id-Puluhan warga masyarakat Banjarnegara rela antre di stand Bulog demi mendapatkan beras murah dalam Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di halaman BPP Purwanegara, Senin (26/5/2023).

Dalam kegiatan ini, Gudang bulog Purwanegara menyediakan sekitar 2 ton beras berbagai jenis, tak hanya itu Bulog juga menyediakan kebutuhan pokok lain yang dijual di bawah harga pasar saat ini.

Kepala Gudang Bulog Purwanegara Hidayat mengatakan, demi mendukung kegiatan ini, Gudang bulog Purwanegara menyiapkan sekitar 2 ton beras medium dan beras premium serta kebutuhan pokok lainnya.

Menurutnya, beberapa komoditas beras yang dijual dalam kegiatan ini jauh lebih murah di banding harga pasar, seperti untuk jenis beras medium dijual dengan harga Rp 43.000 per zak yang berisi 5 kilogram, begitu juga dengan beras premium yang dijual dengan harga Rp 60 ribu per 5 kilogram, sedangkan untuk beras pandan wangi hanya dijual Rp 71 ribu 5 kilogram.

"Artinya, untuk beras medium hanya Rp 8.600 per kilogram, beras premium Rp 12.000 per kilogram, dan pandan wangi hanya Rp 14.200 per kilogram," ujarnya.

Selain menjual beras dengan harga di bawah harga pasar, bulog juga menjual minyak goreng, gula pasir, dan tepung terigu, dimana jenis kebutuhan pokok ini dijual dengan harga Rp 12.500 per liter untuk minyak goreng, tepung teribu Rp 12.000, dan gula pasir Rp 13.500.

Seperti diketahui, pasar murah yang dikemas dalam Gerakan Pangan Murah ini dilakukan sebagai upaya pemerintah dalam menyetabilkan harga jelang Idul Adha, dimana gerakan ini dilakukan secara nasional dan serentak.

Gerakan ini sendiri merupakan satu upaya pemerintah dalam stabilisasi pasokan dan harga pangan menjelang hari besar, untuk itu Dinkantanak PKP Banjarnegara bersama dengan Badan Pangan Nasional dan Perum Bulog menggelar Gerakan Pangan Murah Serentak.

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network