Tim AFP Survei Venue Linus Futsal di Banjarnegara

Syarif TM
Jaskon Futsal menjadi tempat berlangsungnya Liga Nusantara Futsal Zona Jateng tahun 2023.

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Tim Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Tengah telah melakukan survei terhadap Jaskon Sport Center Banjarnegara yang akan dijadikan sebagai venue Liga Futsal Nusantara tahun 2023 Zona Jateng.

Liga Nusantara Futsal Zona Jateng tahun 2023 sendiri akan dilaksanakan di Jaskon Futsal Banjarnegara mulai 14 hingga 20 Mei 2023, dimana 11 tim putra terbaik di Jateng akan turun dalam kompetisi resmi Asosiasi Futsal.

11 tim putra yang bakal tampil di Liga Futsal Nusantara tahun 2023 zona Jawa Tengah yakni Marshanda FC Sragen, BJL 2000 Semarang, M2B Banjarnegara, Pusaka FC Kendal, Score FC Banyumas, F45T FC Semarang, FC Bintama Semarang, Berkah Sport Purwodadi, Guyub Rukun Magelang, SKN FC Kebumen, dan Bersinar FF Klaten.

Sementara untuk tim putri diikuti oleh F4ST Angels Semarang, Elit Putri Pati, Srikandi Kotawali Demak, Guyub Rukun Magelang, dan BSport Angles Brebes. 

Ketua Panitia Pelaksana Lokal Liga Nusantara Futsal zona Jateng Saeful Fadli mengatakan, saat ini segala persiapan sudah dilakukan dengan baik, bahkan tim dari Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jateng sudah berkunjung dan melakukan tinjauan langsung ke lapangan yang akan digunakan sebagai venue Liga Nusantara Futsal zona Jateng tahun 2023.

"Untuk tahun ini Banjarnegara menjadi tuan rumah, dan ini merupakan kali pertama Banjarnegara menjadi tuan rumah kompetisi resmi Liga Futsal, meski Banjarnegara juga memiliki tim Futsal yang berlaga di Liga Nusantara," katanya.

Penunjukan Banjarnegara sebagai tuan rumah tidak lepas setelah Banjarnegara memiliki lapangan futsal yang sudah berstandart nasional. Dengan begitu, dia berharap semua yang terlibat dapat bekerja dengan baik demi nama Banjarnegara.

"Intinya Banjarnegara sudah siap, kami juga sudah membentuk kepanitiaan, keamanan, hingga kesehatan," ujarnya.

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network