Peduli Sesama RSI Banjarnegara Salurkan Bantuan Air Bersih

Syarif TM
RSI Banjarnegara saat melakukan distribusi air bersih pada masyarakat terdampak kekeringan

BANJARNEGARA,iNewsBanjarnegara.id-Sebagai bentuk kepedulian sesama, RSI Banjarnegara menyalurkan bantuan air bersih pada sejumlah wilayah terdampak kekeringan di Banjarnegara, bantuan air bersih diberikan pada masyarakat yang membutuhkan.

Humas RSI Banjarnegara Eris Fitria mengatakan, bantuan air bersih ini dilakukan untuk meringakan beban masyarakat yang mengalami kekeringan akibat musim kemarau, hal ini seiring dengan tingginya permintaan air bersih dari masyarakat.

"Kita lakukan droping ke beberapa desa terdampak kekeringan, seperti Desa Petir, Kecamatan Purwanegara, Desa Kebondalem, Kecamatan Bawang, dan wilayah Kecamatan Pagedongan," katanya.

Menurutnya, distrubusi air bersih ini dilakukan setiap hari, hal ini sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang sudah mengalami kesulitan mendapatkan air bersih akibat musim kemarau tahun ini.

"Untuk pelaksanaan, kami bekerjasama dengan BPBD Banjarnegara, hal ini dilakukan agar pendistribusian air lebih merata pada warga yang benar-benar kesulitan mendapatkan air bersih," ujarnya.

Seperti diketahui, musim kemarau yang terjadi dalam lima bulan terakhir menyebabkan sejumlah sumur dan mata air di Kabupaten Banjarnegara, khususnya pegunungan selatan mulai mengering,  untuk mencukupi kebutuhan air, warga terpaksa harus mencari di sejumlah sumur dan sumber mata air yang lokasinya jauh.

Kondisi makin parah ketika kondisi mata air di beberapa tempat juga makin mengecil karena musim kemarau panjang, sehingga tidak mencukupi.

Hingga saat ini, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara melalui BPBD telah mendistribusikan sebanyak 3.386.000 liter air bersih yang terbagi di 41 desa dan 7 kelurahan. Sedangkan jumlah total warga yang menerima manfaat distribusi air bersih dari pemkab Banjarnegara sebanyak 150.382 Jiwa atau 39.989 kepala Keluarga.

Editor : Adel

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network